Apa ikan dapat mati karena usia? Mungkin pertanyaan unik itu mungkin muncul di benak anda. Jawabanya Ya, ikan dapat mati karena usia dengan kata lain ikan memiliki batas usia untuk hidup.
Setiap ikan memiliki batas usia atau lama hidup yang berbeda beda setiap jenisnya, misalnya ikan hias cupang antara 3 sampai 5 tahun, ikan mas atau ikan tombro dapat hidup hingga umur 20 tahun, ikan tombak dapat hidup sekitar 7 tahun, ikan lemadang juga dapat hidup hinggat usia 7 tahun, ikan astronout hidup lebih lama dari ikan lemadang yakni 10 hingga 13 tahun. Ada juga ikan yang dapat hidup lebih lama yakni ikan lele wels yang dpat hidup hingga usia 60 tahun dan ikan lungfish atau ikan paru paru yang dapat hidup hingga usia ratusan tahun.
Lalu kenapa kita tidak pernah melihat bangkai ikan tua di sungai, danau, rawa, laut atau di perairan alam liar lainya? Yang perlu kita ketahui, usia bukan faktor satu satunya penyebab ikan mati. Dan berikut ini akan saya jelaskan secara rinci mengapa jarang terlihat bangkai ikan yang mati karena usia.
Ikan Mati Sebelum Besar
Jangan kan melihat bangkai ikan mas yang mati karena usia, melihat ikan mas berumur dua puluh tahun saja saya belum pernah. Hehe. Ya jadi begitu, jaman sekarang ikan sangat sulit untuk dapat bertahan hidup hingga usia maksimal. Sebelum ikan hidup hingga usia maksimal, sebagian besar ikan tersebut sudah mati.
Ancaman predator di alam liar salah satu penyebabnya. Bukan hanya itu saja, penangkapan ikan secara ilegal juga mempunyai dampak yang lebih besar. menangkap ikan menggunakan cara cara ilegal seperti jaring pukat harimau, strum ikan, racun ikan dan bom ikan akan membunuh ikan ikan yang masih kecil. Jadi jangankan hidup sampai tua, bertahan hidup hingga dewasa saja sudah sulit.
Ikan Mati Karena Usia
Ya mungkin masih tersisa ikan ikan yang hidup hingga usia maksimal. Namun jumlah yang dapat di bilang sangat sedikit tentunya sangat sulit untuk menemukanya. Belum lagi, ikan tersebut mungkin saja sudah di makan oleh predator.
Tubuh ikan yang sudah tua yang lemah dan akan mati menjadi santapan empuk ikan predator. Jadi ya mungkin saja sebelum mati atau sesaat setelah mati sudah di mangsa oleh ikan predator. Belum lagi predator ikan bukan hanya dari kalangan ikan saja, melainkan juga hewan lainya seperti burung, buaya, ular dan lain lain.
baca juga:
Ikan juga mungkin mati di tempat persembunyianya di dasar air. Dengan tubuh yang sudah lemah di makan usia mungkin saja ikan menghabiskan sisa waktunya di tempat persembunyian hingga mati. Dan bangkainya pun tetap disana serta tidak muncul di permukaan air.
Ada pendapat lain? Atau punya sumber referensi lainya? Bisa ditambahkan di komentar lho :D
Key word: usia maksimal ikan, angka harapan hidup ikan, hiu, paus, tawar, lumba lumba, ikan hias, batas usia ikan, penyebab ikan mati, atas umur ikan, umur maksimal ikan, bangkai ikan di sungai
0 Response to "Apa ikan dapat Mati Karena Usia?"
Post a Comment