Pantai Timang, sebuah pantai yang unik di
selatan gugusan pegunungan seribu. Berbeda dengan pantai pada umumnya yang
terkneal karena keindahan hamparan pasirnya, pantai Timang populer dengan
kereta gantungnya.
Jembatan Gantung Pantai Timang, Sumber ig @nevnephic |
Di pantai Timang terdapat sebuah kereta
gantung. Sebelum populer menjadi tempat wisata dan booming di sosial media,
kereta gantung tersebut dibuat dan dimanfaatkan oleh masyarakat setempat untuk
menyeberang ke pulau Timang guna mencari Lobster dan memancing.
kail.bayu
Bagi travele yang ingin memacu adrenalin,
harus nyoba nyeberang dengan kereta gantung di pantai Timang.
Selain Keret gantung, Kini juga ada
jembatan gantung yang terbuat dari tali dan kayu, yang selain indah dan ciamik
untuk spot foto kamu, tentunya wahana baru ini akan memberi kamu pengalaman tak
terlupakan yang akan membuat jantungmu berdebar.
Sesekali, kamu juga berkesampatan melihat
ikan lewat di bawahmu sedang berenang.
Di pantai Timang kamu juga dapat membeli
Lobster langsung dari nelayan lho, yang masih segar dan hidup tentunya. Jika kamu
ingin membeli lobster, dapat bertanya ke penduduk atau pengelola yang kamu
temui di sana.
Pantai Timang, Sumber @anggilfernando |
Mungkin saja di kemudian hari, pengelola
pantai Timang akan menambah fasilitas baru yang ciamik, tunggu saja updatenya
di kailbayu.com ya.
Jangan lupa, jaga kebersihan ya, mari kita
jaga keindahan pantai kita.
Rute Menuju Kereta Gantung Pantai Timang
Jika anda ingin merasakan menyeberang
diatas deburan ombak dengan jembatan Gantung atau kereta gantung, anda dapat
datang ke Pantai Timang yang terletak di dusun danggolo, desa Purwodadi,
kecamatan Tepus, kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
kail.bayu
Hanya dengan menempuh perjalanan sejauh
delapan puluh kilometer selama kurang lebih dua jam dari kota Jogja, kamu bakal
dapat pengalaman luar biasa di pantai Timang.
Baca Juga
Dari kota Jogja, kamu dapat melalui jalan
Wonosari untuk sampai di ibukota kabupaten Gunung Kidul, yakni Wonosari. yang
kemudian perjalanan kamulanjutkan melalui jalan Baron, yang akan kamu lewati
setelah belok kanan di pertigaan di timur pasar Wonosari.
Nah, setelah kamu bertemu pertigaan mulo,
silahkan belok kiri. Ikuti saja petunjuk arah menuju Tepus atau arah pantai
Siung. Di tepus silahkan belok kiri, masih mengikuti petunjuk arah menuju
pantai Siung. Nah setelah sampai di Ndakbong, kamu bakal menemui petunjuk arah
menuju pantai Timang, silahkan belok ke kanan, maka jalan tersebut akan
menuntunmu ke pantai Timang.
kail.bayu
Selain kamu dapat menggunakan GPS atau
Google map untuk mempermudah perjalananmu ke pantai Timang, jangan malu
bertanya ke penduduk setempat yang kamu temui jika bingung, mereka akan dengan
senang hati menunjukan arah menuju pantai Timang.
0 Response to "Menyeberang dengan Kereta Dan Jembatan Gantung di Pantai Timang"
Post a Comment