Spot Hampala di Jogja



Anda caster ikan hampala? Dan tinggal di kota Jogja? atau sedang main dan bertamsya di kota Pelajar? Tentunya kamu juga ingin casting ikan hampala di Jogja kan. Jika anda mencari sungai sungai di jogja yang banyak ikan hampalanya kamu wajib membaca artikel ini. Memang. Berikut ini merupakan sungai atau kali yang banyak ikan hampalanya di Jogja.

Spot Hampala di Jogja palung sungai progo oyo gunungkidul bantul kulon progo sleman
kali Serang setelah banjir

Oiya sebelumnya kamu harus tahu jika di Jogja ikan hampala lebih dikenal dengan nama ikan palung. Bagi para caster atau pemancing ikan hampala, ikan palung dijuluki dengan nama wader galak. Mengapa disebut wader galak? Karena ikan hampala atau ikan palung memiliki bentuk seperti ikan wader/ ikan lunjar namun sangat agresif dan termasuk ikan predator.

Jika Mancing Hampala, ambil seperlunya dan mari kita jaga kelestarianya dengan cara tidak mancing secara berlebihan. ok!

Langsung saja berikut ini spot spot ikan palung atau ikan hampala di Jogja berikut karakter ikan hampalanya.

 Sungai Oyo

Kita mulai dari kabupaten di provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta paling timur, yakni Kabupaten Gunung Kidul. Di sana terdapat sebuah sungai yang bernama sungai Oyo, atau lebih familiar dengan nama Kali Oyo. Kali oyo potensi ikan hampalanya masih banyak. 

kali oyo belum banyak diketahui oleh para pemancing hampala, mengingat caster ikan hampala paling banyak dari Jogja.  kali Oyo sangat di rekomendasikan jika anda sedang berlibur ke Gunung Kidul.

 Kali Gajah Wong

Pernah pergi ke kebun binatang di Jogja? yakni kebun binatang Gembira Loka? Kemungkinan besar anda sudah pernah melewati sungai ini. Sungai gajah wong merupakan sungai di sebelah barat kebun binatang tersebut. Di sepanjang aliran sungai gajah wong merupakan habitat ikan hampala. Namun ikan hampala atau ikan palung disini terkenal dengan ikan hampala kelas profesor, mengingat ikan hampala di sungai gajah wong sangat sulit di casting alias sudah pinter pinter, sulit di tipu dengan umpan palsu. Hehehe. Spot ikan hampala ini cocok bagi anda yang menyukai tantangan.

    Sungai Konteng

Spot hampala di jogja satu ini melintasi dua kabupaten, yakni kabupaten Bantul dan Kabupaten Sleman. Sungai konteng terkenal dengan ikan hampala yang besar besar, umumnya yang menyambar umpan medium size keatas. Bagi anda yang suka main wtd, kali konteng merupakan spot hampala di Jogja yang cocok untuk anda.

 Sungai Progo

Kali progo merupakan surganya para caster palung di Jogja. mengapa? Ikan palung atau ikan hampala di sungai Progo terkenal agresif dan ukuranya besar besar. Bahkan, saat banjir pun ikan hampal di sungai Progo tetap mau menymabr lure, asal air tidak bercampur lumpur terlalu kental.

 baca juga:


Para caster ikan hampala di sungai progo umumnya menggunakan mini popper, karena umumnya mereka mengincar ikan palung berukuran besar. bagi anda pemancing hampala dari Jogja, mungkin sudah sering mendengar senar putus, treeble lurus atau lure hancur setelah pulang dari Sungai Progo, yang tak lain karena lure tersebut di hajar oleh ikan palung.

 Sungai Serang

Spot mancing hampala yang terakhir ini terletak di Jogja bagian barat, yakni di Kabupaten Kulon Progo. Sungai yang membelah kabupaten Kulon Progo ini bernama sungai Serang. Bagi anda yang ingi mancing hampala di sungai yang bersih dengan pemandangan yang indah kali Serang merupakan tujuan yang tepat.

Di sepanjang sungai hampala merupakan habitat bagi ikan hampala, di bagian sungai yang melintasi pegunungan pun ikan hampalanya besar besar. Namun tidak semua titik di sungai Serang ikan hampalanya mudah di casting. Jika anda casting di Kali Serang pilihlah spot yang dangkal dan berarus deras. Disana ikan hampalanya galak galak. Di spot yang dalam atau di kedung kedung sungai, mungkin anda akan melihat ikan hampala besar besar berenang dan menyambar ikan ikan kecil. Namun sudah menjadi rahasia umum jika ikan hampala di kali serang di titik yang dalam sangat amat susah di casting.



4 Responses to "Spot Hampala di Jogja"

Unknown said...

KALI GAJAHWONG ITU ANEH, NILA GEDE2 YO GAK DOYAN UMPAN PANCING, MUK DILIWATI BLOKO.

Kailbayu said...

Bisa di coba tips memilih lumut untuk mancing nila di http://www.kailbayu.com/2017/02/ciri-lumut-umpan-mancing-jenis-ampuh-jitu.html?m=1

Unknown said...

Kapok dah casting di kali gajah wong.... Emang betul, tmpat tuh emang cocok tuk yg suka tantangan & extra super sabar...jangankan umpan dilempar ke tengah. Didepan mulut ikan pun ga mau ngendus... Wkwkwk.... Tp mantab dah....

Unknown said...

Tempuran selokan mataram dgn sungai opak mantul boss, ikannya babun babun termasuk hampalanya

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *