Macam-macam Teknik Mancing


Dalam memancing, terdapat banyak sekali teknik yang dapat kita gunakan. Tentunya teknik tersebut bertujuan untuk mendapatkan ikan target yang diinginkan seorang pemancing.

Teknik mancing yang digunakan oleh para pemancing biasanya menyesuaikan spot, jenis ikan target atau sekedar ingin merasakan sensasi tertentu saja. Dalam kesempatan kali ini, KailBayu akan berbagi macam macam teknik mancing.
Macam-macam Teknik Mancing ngorek nyobok ngoyor jigging casting popping ngoncer casting popping waderan ganjur
mancing liar

 Tentunya, teknik mancing yang disampaikan dalam artikel ini cukup terbatas, karena saking banyak teknik mancing yang ada. bahkan tak jarang daerah tertentu memiliki teknik mancing tersendiri yang khas.

Oleh karena itu, jika anda mengetahui teknik mancing lainya bisa anda tambahkan pada komentar. Terimakasih.

Langsung saja berikut ini beberapat macam teknik mancing.

Mancing Dasar

Mancing dasar juga disebut dengan dasaran, bottom fishing serta ngeblug, jeblug dan neger jika teknik ini dilakukan di spot air tawar seperti di sungai, danau, rawa dan lain lain.  Mancing dasaran yakni teknik mancing yang prinsipnya menempatkan umpan di dasar air.

Jika di laut, teknik mancing dasaran digunakan untuk berburu ikan ikan yang bersembunyi di dasar air atau karang seperti ikan kerapu, kakap merah, kampur dan lain lain. Namun tidak menutup kemungkinan, ikan ikan pelagis seperti giant travelly, tenggiri dan barakuda ikut menyambar umpan.

Nyobok

Nyobok atau juga dikeal dengan istilah ngoyor merupakan suatu teknik mancing dengan cara menyeburkan diri ke air. Biasanya para pemancing berendam di air setinggi pinggang atau dada untuk menjangkau spot spot yang diinginkan.

Istilah nyobok populer di Solo, di sana para pemancing menggunakan teknik nyobok untuk berburu nila di waduk atau danau.  

Casting

Casting merupakan istilah dasar untuk teknik memancing menggunakan umpan palsu atau umpan tiruan. Umpan tiruan yang didesain mirip dengan ikan atau makanan ikan di alam akan dimainkan agar memiliki action yang memikat ikan, khususnya ikan predator untuk menyambar umpan tiruan tersebut.

Baca Juga : CAra Membuat Lure WTD

Trolling

Trolling merupakan teknik mancing yang menggunakan kapal untuk menarik umpan di laut. Biasanya umpan yang digunakan merupakan umpan tiruan, namun ada juga yang menggunakan umpan alami.

Umpan yang ditarik tersebut akan bergerak seolah berenang di dalam atau permukaan air sehingga akan menarik perhatian ikan ikan pelagis, diantaranya ikan giant travelly atau kue gerong, ikan layaran, ikan todak, ikan mahi mahi, ikan tenggiri dan lain lain.

Trolling juga disebut dengan teknik mancing tunda atau tonda.

1 2 3

0 Response to "Macam-macam Teknik Mancing"

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *