pantai kesirat |
Pantai Kesirat merupakan salah satu wisata yang belum banyak diketahui oleh wisatawan. Pantai Kesirat atau Gesirat tidak hanya menawarkan pemandangan yang indah, pantai Kesirat juga merupakn spot mancing yang cukup potensial. Bagi anda mancing mania, spot ini wajib anda coba.
Mungkin anda baru pertama kali mendengar nama pantai Kesirat. Memang pantai ini memang tergolong baru di buka sebagai tempat wisata. Namun jangan khawatir, akses jalan dari kota jogja sampai pantai sudah bagus dan dapat dijangkau dengan mobil. Jalan menuju pantai kesirat dari jalur utama sudah aspal dan halus. Di sana juga sudah ada fasilitas parkir serta warung.
Pantai yang masih alami ini sangat di rekomendasikan bagi anda yang ingin wisata ke gunung sekaligus ke pantai. Pantai Kesirat bukanlah pantai berpasir, melainkan pantai berkarang. Anda dapat berkemah di sini. Selain itu anda juga dapat memancing di sini.
Jika anda penggemar mancing karangan atau Rock fishing pantai Kesirat patut anda coba. Di pantai Kesirat anda dapat menggunakan teknik mancing karangan, baik menggunakan umpan alami ataupun menggunakan teknik casting. Jika anda belum pernah mancing karangan dan anda ingin belajar, pantai Kesirat merupakan spot yang tepat. Di sini terdapat tebing yang tidak terlalu tinggi dan cocok bagi pemula. Anda dapat berkonsultasi kepada penjaga parkir sebelum memancing, karena beliau juga seorang pemancing.
memancind di pantai Kesirat |
Bagi anda yang ingin berburu sunset, jangan lewatkan pantai Kesirat jika sedang berkunjung ke Jogja. Jarak pantai Kesirat dari kota Yogyakarta hanya sekitar 40 km atau dapat ditembuh dengan waktu kurang lebih 1 jam perjalanan. Pantai kesirat berada di desa Girikarto, Panggang, gunung Kidul. Untuk menuju pantai kesirat, saya sarankan melewati jalan Parangtritis.
Jika anda berkunjung ke pantai Kesirat jangan lupa berfoto dengan background sebuah pohon besar yang tumbuh di pinngir pantai. Pohon tersebut merupakan ikon pantai Kesirat. Bagi pengunjung atau pemancing pemula di harap berhati hati dengan menjaga jarak dengan bibir pantai. Mengingat pantai kesirat bukanlah pantai berpasir landai, tetapi tebing yang berbatasan langsung dengan laut.
memancing di pantai Kesirat |
0 Response to "Pantai Kesirat, Spot Mancing yang Indah"
Post a Comment