Spot Memancing : Waduk Sermo



Waduk sermo merupakan sebuah waduk buatan yang terletak di kecamatan kokap, Daerah Istimewa Yogyakarta, kurang lebih 8 km barat daya kota Wates. Waduk yang diresmikan oleh Presiden Soeharto pada tanggal 20 november 1996 membendung sungai Ngrancah yang melewati pegunungan menoreh. Dengan akses yang sangat mudah, hanya diperlukan waktu kurang lebih 10 menit dari kota Wates dan kurang lebih 45 dari kota Jogja untuk menuju waduk ini.
tips memancing waduk sermo

Selain dimanfaatkan sebagai tempat pariwisata, waduk Sermo juga di gunakan sebagai sumber air bersih oleh PDAM dan juga digunakan untuk mengairi sawah. Waduk sermo memiliki pemandangan yang indah. Pemandangan pegunungan menoreh dan hutan disekelilingnya menjadi daya tarik waduk ini.

Waduk Sermo juga menjadi habitat bagi berbagai jenis ikan, seperti ikan gabus, nila, red devil, betutu, wader, sidat dsb. Lokasi ini sangat cocok untuk memancing bersama keluarga. Selain aksesjalan waduk yang sangat mudah, lokasi yang luas juga memberikan kenyamanan bagi para pemancing untuk memilih spot terbaik.

Ketika akan memancing di waduk sermo yang pertama yang sebaiknya anda lakukan adalah menetukan jenis ikan target. Beda jenis ikan beda pula umpan maupun tehniknya. Misalnya ikan gabus, kan ya susah jika menggunakan umpan lumut. Untuk ikan gabus gunakan katak kecil atau cacing untel. Tetapi lebih efektif jika dicasting.

Untuk memancing ikan gabus, waktu yang tepat adalah ketika matahari terbit dan sore hari. Pada waktu itu gabus akan sangat galak dan sangat efektif menggunakan tehnik casting. Sebaiknya lempar umpan menyusuri tepi waduk, dan jangan berisik. Ikan ini sangat sensitif terhadap suara.

Untuk tips memancing ikan nila di waduk sermo silahkan klik disini dan untuk emancing ikan red 
devil bisa klik disini.

Untuk tips casting ikan red devil klik disini :D

Selamat memancing J.

0 Response to "Spot Memancing : Waduk Sermo"

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *