Tips Memancing Mangar/ Mangrove Jack di Dermaga Pelabuhan Tanjung Adikarto




Seperti yang kita ketahui Mangrove Jack merupakano salah satu jenis ikan predator yang menjadi target utama para pemancing muara. Alasanya karena ikan mangrove jack atau yang lebih akrab di panggil ikan mangar ini memiliki rasa yang enak dan juga memiliki tarikan kuat kuat. Selain itu ikan ini juga memiliki nilai ekonomis cukup tinggi alias harga jualnya cukup mahal.

Tips Memancing Mangar/ Mangrove Jack di Dermaga Pelabuhan Tanjung Adikarto
ikan mangar dan ikan kerapu

Memancing Mangar identik di spot bebatuan atau bakau, selain resiko nyangkutnya tinggi resiko tergigit ular pun juga cukup tinggi. Mangar merupakan ikan yang aktif di malam hari, begitu juga dengan ular berbisa disekitar spot memancing mangar. Dermaga Tanjung Adikarto menjadi solusinya. Mengapa? Alasanya bisa anda baca di Mancing di Pelabuhan Tanjung Adikarto

Memancing  mangar di dermaga pelabuhan Tanjung Adikarto efektif ketika air payau, artinya komposisi air tawar dan air asin seimbang. Ketika air sungai agak kecoklatan bercampur dengan air laut yang pasang, mangar akan galak sekali. Dengan kata lain ketika air sungai keruh, dermaga menjadi spot yang sangat potensial.

Ketika sungai banjir dan mangar tidak mau makan, dermaga menjadi alternatif yang menjajikan. Karena jika banjir, mangar kemungkinan besar masuk ke dermaga untuk mencari makan, tentunya akan efektif ketika air laut pasang.

Gunakan senar minimal 0.40 untuk mono atau PE 1 untuk braided line. Senar besar akan bermanfaat ketika mendapat ikan besar, karena ketinggian dermaga dari air lebih dari dua meter. Selain itu banyak tiram yang menempel di beton dermaga, akan sangat beresiko putus ketika senar bergesekan dengan tiram jika anda menggunakan senar berukuran kecil.

Untuk joran dan rell sesuai selera :D. lebih enak menggunakan joran dengan panjang di bawah dua meter, mengingat ikan mangar hanya berada di pinggir dermaga. Lebih mudah menggunakan joran yang kaku atau heavy, agar dapat mengangkat ikan dengan mudah.

Ikan mangar di dermaga umumnya sangat menyukai udang vaname yang masih hidup atau ikan wader. Ikan beanak, ikan betok atau papuyu dan ikan gabus juga dapat digunakan sebagai umpan ikan mangar.

Carilah spot yang pinggiranya dalam atau tempat yang terdapat sampah kayu yang menetap. Umumnya ikan mangar berada di sekitar samhkayu atau bersembunyi di sela sela bton di pinggiran dermaga.


Lempar umpan cukup di pinggiran dermaga saja, lebih baik masuk kan ke sela sela beton atau lempar ke dekat sampah kayu (jika ada). Umumnya mangar akan mencari makan di pinggiran, selain itu jika umpan di lempar ke tengah umumnya yang makan sidat jaran/ oleng oleng.

Sekian dari saya, mau nambahin tips trik atau mancing bareng silahkan tinggalkan komentar dibawah.

0 Response to "Tips Memancing Mangar/ Mangrove Jack di Dermaga Pelabuhan Tanjung Adikarto"

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *