Tips Mancing Ikan Kakap Putih di Muara



spot mancing kakap Putih Muara

Di Jogja , ikan baramundi atau lebih di kenal dengan nama kakap putih dapat di kita jumpai di muara sungai. Teknik mancing ikan kakap putih memang berbeda dengan mangar atau kakap bakau. Bisa dibilang mancing kakap putih sedikit lebih sulit, karena ikan ini jarang di temui di Jogja.

Spot ikan kakap putih yang menjadi spot andalan pemancing jogja adalah muara sungai Bogowonto di Congot. Selain itu muara sungai Serang di Glagah dan laguna pantai Glagah indah juga patut anda coba.


Waktu memancing Ikan kakap putih yang tepat adalah ketika matahari terbit dan terbenam. Ikan kakap Putih akan aktif mencari makan ketika matahari terbit dan terbenam. Selain itu ketika air angkat pasang dan angkat surut ikan ini juga sangat galak. Ketika air angkat surut dan angkat pasang ketika matahari terbit dan terbenam itulah waktu yang sangat tepat untuk mancing ikan kakap putih. Selain itu, ikan kakap putih juga efektif di pancing malam hari.

Kondisi air juga sangat mempengaruhi nafsu makan ikan kakap putih. Air keruh ikan tidak mau makan, begitu pula ketika air terlalu jernih, ikan kakap putih sukar untuk di pancing. Ikan kakap putih efektif di pancing ketika warna air sungai seperti air cucian beras.

Alat yang digunakan untuk memancing ikan kakap putih kurang lebih sama seperti ketika memancing kakap bakau atau mangar. Hanya leader perlu di beri pengaman neklin atau benang PE mengingat gigi dan insang yang tajam.




Ikan kakap putih menyukai umpan hidup. Umpan andalan para pemancing adalah udang vaname. Kekurangan udang vaname adalah jika udang sudah mati kemungkinan besar ikan barramundi tidak mau makan. Ikan muara seperti belanak atau bandeng juga dapa digunakan sebagai umpan. begitu juga dengan ikan air tawar seperti ikan betik, sepat, wader dll juga efektif untuk memancing barramundi. Kelebihan menggunakan ikan adalah walaupun umpan sudah mati barramundi tetap mau menyantapnya.

0 Response to "Tips Mancing Ikan Kakap Putih di Muara"

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *